Sabtu, 13 Juli 2013

Permasalahan Penerbitan NRG dari Kemendikbud


MKKMSBYPost : 13/7/2013 - Kementerian Agama terus berbenah. Agar pengelolaan bantuan madrasah lebih efektif, efisien, dan akuntable, Direktorat Pendidikan Madrasah Ditjen Pendidikan Islam Kemenag RI membangun pengelolaan bantuan berbasis teknologi informasi.

Sehubungan itu, Dit. Pendidikan Madrasah menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi dan Regulasi Pengelolaan Bantuan Madrasah. Mengawali kegiatan ini, Irjen Kementerian Agama, M. Jasin, yang diundang sebagai narasumber memberikan arahan terkait hasil Pengawasan dan Evaluasi Pelaksanaan Program Pendidikan Islam Kementerian Agama Tahun 2012.

Menurutnya, di antara hasil audit bidang pendidikan, Itjen menemukan bahwa permasalahan yang muncul terkait penerbitan Nomor Registrasi Guru berasal dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

“Permasalahan penerbitan Nomor Registrasi Guru (NRG) dari Kemendikbud,” papar Jasin ketika menjadi narasumber kegiatan Sosialisasi dan Regulasi Pengelolaan Bantuan Madrasah, Makassar, Selasa (11/06) .

Sebagaimana diketahui, guru yang sudah lulus sertifikasi berhak mendapatkan tunjangan profesi jika memenuhi persyaratan, antara lain: memiliki Nomor Registrasi Guru (NRG) yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (sesuai dengan PMK Nomor 164/2010).

Menurut Kasubdit Ketenagaan Pendidikan Madrasah, Ahmad Syafi’i, penerbitanNRG yang menjadi salah satu syarat pembayaran tunjangan profesi pada praktiknya sering terkendala. “Penerbitan NRG sering melewati tahun berlangsungnya sertifikasi,” terang Syafi’i.

Selain itu, lanjut Syafi’i, guru di lingkungan Kementerian Agama belum bisa mengakses aplikasi sertifikasi guru (ASG) yang berbasis pada nomor unik pendidik dan tenaga kependidikan (NUPTK) secara on line yang dikelola oleh Kemendikbud. “Hal ini berakibat waktu yang dibutuhkan untuk penerbitan NRG menjadi lebih lama,” ujar Syafi’i.

Untuk mengatasi masalah ini, Kementerian Agama telah melakukan kerja sama teknis dengan Kemendikbud agar penerbitan NRG dapat dilakukan lebih cepat dan guru di lingkungan Kementerian Agama diberi akses terhadap aplikasi sertifikasi guru (ASG).


sumber : kemenag.go.id

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 
Ingat, yang terpenting dari Ujian Nasional Berbasis Komputer bukanlah lomba untuk meraih peringkat yang tertinggi. Melainkan sebuah tes yang dilakukan untuk membuat tolak ukur KEJUJURAN atas kemampuanmu sendiri untuk melangkah ke jenjang pendidikan serta karir yang lebih tinggi: Mutiara MKKM MTs Surabaya